Pengaruh Beban Kerja. Kompensasi Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. Pelindo Terminal Petikemas Semarang

 

Pengaruh Beban Kerja. Kompensasi Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja

Karyawan Pada PT. Pelindo Terminal Petikemas Semarang

 

Bella Agnes Dwiyanti

Universitas Stikubank

Lie Liana

Universitas Stikubank Semarang

 

Abstrak

 

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh beban kerja, kompensasi dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan PT. Pelindo Terminal Petikemas Semarang. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 125 karyawan PT. Pelindo Terminal Petikemas Semarang. Teknik sampling menggunakan purposive sampling dengan kriteria responden karyawan tetap yang memiliki masa kerja minimal 1 tahun. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 80 responden dengan menggunakan teori Roscoe. Data yang dianalisis merupakan data primer dengan pengumpulan data melalui kuesioner. Hasil olah data yang diperoleh penelitian ini meliputi deskripsi responden, deskripsi variabel, uji validitas, uji reliabilitas, uji F, uji koefisiendeterminasi (R²) dan uji hipotesis. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menunjukan beban kerjab erpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, serta lingkungan kerja tidak berpengaruh terhadap kinerja.

 

Kata kunci: Beban Kerja, Kompensasi, Lingkungan Kerja, Kinerja Karyawan

 

Sumber publikasi Jurnal Niara Vol. 17 No. 3 (2025)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Analisis Kapabilitas Proses Produk Farmasi X Dengan Pendekatan Six Sigma Di Pt Y

Analisis Pengaruh Hifdz Al Maal Terhadap Pengelolaan Harta Pada Pedagang Muslim Pasar Aur Kuning Kota Bukittinggi

Pengaruh Kemudahan, Kecepatan dan Keamanan Penggunaan Qris Pada UMKM Halal Kota Medan